Sistem Pakar Diagnosis Penyakit Tanaman Kopi Menggunakan Metode Certainty Factor
Isi Artikel Utama
Abstrak
Abstrak. Kurangnya tenaga ahli pertanian dalam memberikan informasi tentang perkembangan penyakit tanaman kepada pembudidaya dapat membawa dampak bagi pembudidaya tanaman kopi dimana petani berperan dalam memberikan pengarahan, pembinaan, dan penyuluhan tentang masalah tanaman kopi yang dihadapi oleh para petani. Dengan perkembangan teknologi informasi dewasa ini telah membawa dampak yang signifikan dalam berbagai bidang termasuk pada bidang pertanian/perkebunan. Oleh karena itu perkembangan teknologi juga dimanfaatkan oleh para pembudidaya tanaman kopi untuk mendapatkan informasi sedini mungkin mengenai jenis penyakit yang diderita oleh tanaman yang dibudidayakan dan bagaimana cara menanganinya. Tujuan dari penelitian ini adalah merancang suatu sistem pakar dalam mendiagnosa penyakit tanaman kopi menggunakan metode Certainty Factor. Certainty Factor digunakan karena metode ini dapat membantu untuk mengatasi ketidakpastian dalam pengambilan keputusan serta memberikan persentase hasil diagnosa. Certainty Factor dapat terjadi dengan berbagai kondisi, dimana untuk penelitian ini memiliki beberapa kondisi atau gejala penyakit yang menentukan apakah benar suatu tanaman kopi terserang penyakit atau tidak. Dari hasil pengujian program sistem pakar, didapatkan hasil yang sama dengan perhitungan secara manual dengan metode Certainty Factor. Sehingga dapat disimpulkan bahwa sistem pakar ini dapat mendiagnosa penyakit tanaman kopi serta memberikan solusinya.
Kata Kunci: Sistem Pakar, Penyakit Tanaman, Certainty Factor
Rincian Artikel
Referensi
[2] Information System Journal (INFOS), Sistem Pakar Untuk Mendiagnosa Hama dan Penyakit Tanaman Kakao Menggunakan Metode Forward Chaining dan Certainty Factor
[3] Andi Tenri Sumpala1 ,Muhammad Nurtanzis Sutoyo2 12Program Studi Sistem Informasi, Fakultas Teknologi Informasi Jl. Pemuda No.339 Kolaka Sulawesi Tenggara
[4] Komang Aryasa , JURNAL SISTEM INFORMASI DAN TEKNOLOGI INFORMASI, 2018, Sistem Pakar Diagnosa Penyakit Tanaman Agribisnis Menggunakan Metode Certainty Factor
[5] Hengki Tamando Sihotang, 2018, SISTEM PAKAR UNTUK MENDIAGNOSA PENYAKIT PADA
TANAMAN JAGUNG DENGAN METODE BAYES, STMIK Pelita Nusantara,JL.Iskandar Muda No.1. Medan , Sumatera Utara, Indonesia
[6] Favorisen R. Lumbanraja, Siti Rosdiana, Hamim Sudarsono, Akmal Junaidi, 2020 , Sistem Pakar Diagnosis Hama Dan Penyakit Tanaman Kopi Menggunkan Metode Breadth First Search (BFS) Berbasis Web, Jurusan Ilmu Komputer, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Jurusan Agroteknologi Fakultas Pertanian Universitas Lampung Bandar Lampung, Indonesia.