Audit Sistem Informasi Perpustakaan UPN "Veteran" Jawa Timur Menggunakan Framework COBIT 5.0
Isi Artikel Utama
Abstrak
Pengimplementasian sebuah teknologi sistem informasi tidak selalu diterapkan pada suatu instansi,
perusahaan, dan juga industrial. Namun sarana publik juga tidak luput dari pengimplementasian
teknologi sistem informasi. Salah satu sektor/sarana publik yang menerapkan teknologi sistem informasi
adalah tempat yang selalu ada pada setiap lembaga pendidikan, yaitu perpustakaan. Salah satu
contohnya yaitu Perpustakaan Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur yang
merupakan tambang informasi yang bisa kita rasakan manfaatnya baik secara digital maupun fisik. Yang
dimana dengan penerapan sistem informasi untuk perpustakaan ini dapat digunakan utuk monitoring
baik manajemen, data buku, serta data pengguna. Dari sinilah audit sistem informasi berperan untuk
melakukan evaluasi mengenai kinerja berdasarkan framework yang digunakan. Untuk analisa audit
sistem informasi perpustakaan kali ini akan menggunakan COBIT 5 yang berfokus pada penilaian
mengenai penerapan sistem informasi bagi pengunjung, terutama mahasiswa. Pada saat ini seluruh
pengunjung baik mahasiswa, dosen, alumni, maupun umum dapat mengunjungi perpustakaan UPN
hanya dengan mengisi daftar pengunjung secara manual. Hal ini dirasa kurang sesuai dengan diagram
alir pengunjung yang telah diatur oleh perpustakaan itu sendiri. Saat ini penerapan scan barcode KTM
bagi mahasiswa yang berkunjung belum dijalankan secara maksimal, padahal jika sistem scan KTM
digunakan secara maksimal dapat mempermudah manajemen perpustakaan tersebut. Dan juga jam
operasional perpustakaan yang masih bisa dikatakan ambigu, dimana jam operasional pada sistem
belum dilakukan update menyatakan jam pelayanan perpustakaan hingga jam 6 sore sedangkan
dilapangan jam pelayanan hanya hingga jam 3 sore. Dimana informasi yang bisa saja penting ini hanya
di sampaikan via media sosial perpustakaan Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur.